Hello, thanks for visiting our blog, sorry if this is kinda messy blog or notreallygood blog, but, we're already try our best! -- xe

Jumat, 29 Oktober 2010

Sumpah Pemuda Indonesia 28 Oktober 1928

Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928, saat itu para Pemuda Indonesia berani untuk bersumpah satu nusa, satu bangsa dan satu bahasa. Padahal saat itu kondisi pemuda Indonesia masih merupakan pemuda yang terjajah. Pemuda Indonesia berani bersumpah untuk mimpi-mimpinya.

Tanggal 28 Oktober 2009 kita bangsa Indonesia akan memperingati hari Sumpah Pemuda ke 81. Sumpah Pemuda merupakan suatu moment pada zaman pergerakan yang mengikatkan bangsa ini menjadi suatu bangsa yang satu bernama Indonesia. Berbangsa yang satu, berbahasa yang satu, dan bertanah air yang satu, Indonesia.

Sumpah PemudaDalam peringatan ini sebagai pemuda dan pemudi Indonesia, penerus cita-cita mulia para pahlawan, harusnya kita merasakan makna dari sumpah pemdua ini.

Memaknai apa tujuan para pahlawan-pahlawan pemuda pada saat itu, sehingga dengan sumpah pemuda kita dapat melakukan suatu hal yang berguna bagi bangsa dan negara.

Pemuda pemudi Indonesia saat ini yang dapat kita lihat sendiri, mereka kurang memaknai hari sumpah pemuda ini.

Melewatkan hari ini seperti biasa, tidak memberikan kesan spesial di hati mereka. Apalagi dengan adanya westernisasi yang menghinggapi para pemuda pemudi Indonesia. Mereka menjadikan "Barat" sebagai kiblat. Dengan begitu rasa nasionalisme yang mereka rasakan pun menjadi semakin terkikis dengan semakin derasnya globalisasi, westernisasi, dan modernisasi.

Mereka seakan tidak peduli lagi dengan permasalahan bangsa, mementingkan kesenangan mereka sendiri. Semangat berjuang yang loyo karena terfasilitasi akses yang mudah.

Oleh karena itu, dalam peringatan sumpah pemuda kali ini maka marilah kita semua menumbuhkan semangat untuk bangkit membangun Indonesia, menyatukan jiwa ke Indonesiaan kita untuk membangun bangsa Indonesia menjadi lebih baik.

Perjuangan yang bukan lagi mengandalkan fisik saja seperti zaman pra kemerdekaan akan tetapi otak dan keahlian juga bisa menjadikan alat perjuangan.


Dahsyat! Mungkin kata itulah yang tepat untuk para pemuda dari berbagai suku di Indonesia yang pada tanggal 28 Oktober 1928 bersumpah. Mereka sangat menyadari Indonesia mempunya keberagaman suku bahasa dan budaya Indonesia yang terbentang dari Pulau We sampai Papua.
Indonesia mempunyai potensi yang hebat untuk menjadi bangsa yang besar. Indonesia mestinya bisa menyamai negara-negara besar karena Indonesia mempunyai kekayaan alam yang melimpah-limpah. 81 tahun yang lalu para pemuda indonesia bertekad untuk menyatukan keberagaman yang dimiliki indonesia itu dalam sumpah pemuda.
Untuk memperingati hari sumpah pemuda, tahun ini komunitas detikcom ( detikers) mengadakan program serentak di semua kanal properti komuniti detkcom : blogdetik, detikforum, tanyasaja. Tujuannya untuk mengobarkan semangat seluruh detikers untuk lebih mempererat persatuan dan kesatuan Indonesia.
Adapun programnya adalah sebagai berikut :
BLOGDETIK :
Sumpah Pemuda
Pada tanggal 28 Oktober 2009, blogdetik mengajak secara serentak buat para blogger khususnya blogger blogdetik untuk posting serempak di blognya masing-masing, dalam bentuk posting teks sumpah pemuda dan diakhiri dengan tulisan dan saya sebagai pemuda Indonesia berjanji akan …………. (diteruskan sesuai pikiran masing2 blogger). Klik Banner Indonesia Satoe diatas untuk yang berminat ikut meramaikan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2009 bersama blogdetik.

Sumber : http://blogger-pesta.blogspot.com/2009/10/sumpah-pemuda-indonesia-28-oktober-1928.html 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blog Template by YummyLolly.com
Sponsored by Free Web Space This Blog Design made by Riezkya Febriani Sigit